PT KAI Tambah Mesin Cetak Tiket

Bandung, BG - Guna menghindari antrian panjang penumpang kereta api yang akan mencetak tiketnya, PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah menambah mesin cetak tiket mandiri (CTM) di sejumlah stasiun Bandung.

Kepala Humas PT KAI Daop II Bandung Zunerfin di Bandung menjelaskan, CTM sudah dioperasikan di Stasiun Bandung sebanyak empat unit, Stasiun Kiaracondong tiga unit dan satu unit lainnya di Stasiun Kota Cimahi.

"Petugas disiagakan untuk membantu penumpang, namun rata-rata mereka sudah bisa cetak sendiri karena prosesnya gampang," jelas Zunerfin di Bandung usai buka puasa bersama kemarin.

Guna menghindari hal yang tidak diinginkan, seperti kehilangan resi tiket, pihaknya mengimbau agar segera melakukan pencetakan tiket secepatnya.

Lebaran 2015 PT KAI akan mengangkut sebanyak 9.500-an pemudik per harinya. PT KAI menyiapkan 27 unit lokomotif dan ratusan kereta untuk 24 perjalanan KA.

"Volume penumpang KA pada angkutan Lebaran 2015 ini diperkirakan lima persen," kata Zunerfin seraya mengatakan puncak pemudik diperkirakan pada H-2 atau 15 Juli.JM